Posted by Andik Mabrur
On
- -

Integrasi menyeluruh atas data dan proses organisasi kedalam sebuah tampilan tunggal
Microsoft Dynamics AX adalah sebuah solusi perencanaan sumber daya enterprise yang mudah disesuaikan untuk membantu Anda memperkuat dan menstandarkan proses, memperoleh visibilitas dalam organisasi Anda, dan membantu menyederhanakan kebutuhan pemenuhan. Produk ini tersedia dalam dua edisi dan komponen-komponen terpilih dapat ditambahkan kedalamnya. Produk ini mencakup perkakas untuk:
- Membantu Anda mengintegrasikan dan menukarkan data dari banyak sistem dan proses
- Mengotomasi kolaborasi rantai pasok
- Memusatkan proses
- Mereduksi resiko dan kewajiban yang terkait dengan tata kelola korporat, pemenuhan regulasi, dan inisiatif pelanggan
| Selesaikan pekerjaan dengan cepat dan mudah dengan fitur-fitur seperti: |
- Gunakan ruang kerja yang kolaboratif untuk membuat bisnis Anda tersedia secara online bagi para pengguna sepanjang waktu
- Akses dan satukan data dari banyak sumber menggunakan Web parts dan XML
- Gunakan manajemen biaya berbasis Web untuk melacak biaya secara real-time
- Sederhanakan tugas-tugas SDM seperti karyawan, performa, kompensasi, dan manajemen kompetensi
| - Reduksi administrasi TI dengan mengijinkan para karyawan untuk mengelola informasi melalui Enterprise Portal
- Rampingkan manajemen inventaris berdasarkan pada permintaan dan peramalan
- Antisipasi dan reduksi hambatan pabrikasi secara real-time dengan kontrol yang ketat atas seluruh aspek produksi
- Tingkatkan produktivitas penjualan dengan mengelola jalur penjualan secara efektif
|
Sumber :
http://www.microsoft.com/business/smb/id-id/dynamics/ax.mspx